Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Warga Hilang akibat Longsor, Wali Kota Malang Akan Periksa Izin Perumahan

Kompas.com - 19/01/2021, 15:43 WIB
Andi Hartik,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Wali Kota Malang Sutiaji akan memeriksa dokumen perizinan sebuah perumahan di Kelurahan Bunulrejo, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur.

Perumahan yang berbatasan langsung dengan Sungai Bango itu longsor saat hujan deras pada Senin (18/1/2021) sekitar pukul 17.30 WIB.

Seorang warga bernama Roland Sumarna hilang terseret longsor yang jatuh ke sungai.

"Kita lihat nanti berkaitan dengan perizinan dan lain sebagainya karena ini dibangun oleh pengembang," kata Sutiaji saat meninjau lokasi, Selasa (19/1/2021).

Menurut Sutiaji, jika melihat letak bangunan, pengembang perumahan diduga melanggar ketentuan yang berlaku. Sebab, rumah dibangun hingga di bibir sungai.

Baca juga: Longsor, Roland Hilang Saat Berusaha Selamatkan 2 Sepeda Motor

"Kalau kita lihat gambar di site plan kami, dan posisi (perumahan) sampai saat ini, semestinya dia tidak bersertifikat. Nanti akan kami cek lebih detail," katanya.

Sutiaji memperingatkan para pengembang perumahan di Kota Malang untuk menaati aturan yang berlaku. Para pengembang diminta tak membangun rumah di area berbahaya, seperti bibir sungai.

"Jadi mohon sekali lagi para pengembang, semua pengembang tolong sekali lagi memperhatikan keselamatan masyarakat, keselamatan bagi yang menghuni. Jangan asal bangun terus melanggar," jelasnya.

Ia juga menyoroti banyaknya pengembang yang membangun perumahan hingga ke bibir sungai tanpa memerhatikan pemilik rumah tersebut.

"Sekarang banyak bangunan-bangunan yang di bibir sungai dan itu dikelola oleh seorang profesional, dalam hal ini adalah real estate atau pengembang," jelasnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com